Liputan6.com, Jakarta Mengkreasikan dua objek berbeda pastinya bikin kagum. Membuat kreasi dan karya sendiri tidak mudah, tentunya dibutuhkan imajinasi untuk mengaitkan dua objek yang pada dasarnya tidak berkaitan satu sama lainnya.
Meski mengaitkan dua objek berbeda menjadi satu kesatuan adalah kreasi yang terlihat sederhana, namun tak sedikit yang salut dengan kreasi tersebut karena tak terpikirkan sebelumnya.
Awal melihatnya bikin bertanya-tanya dan salah fokus, tetapi pada akhirnya bikin angguk setuju karena dua objek tersebut selaras. Kreasi dua objek berbeda tersebut sukses manjakan mata.
Mulai kreasi kacamata dan spagetti sampai tas dan biskuit, kreasi dua objek ini curi perhatian. Padu padan dua objek yang berbeda in adalah cara sederhana untuk mengekspresikan diri.
Berikut Liputan6.com merangkum dari berbagai sumber tentang potret kreasi dua objek berbeda yang bikin salah fokus, Selasa (12/11/2024).
Ketika dilakukan dengan sungguh-sungguh, seni lukisan dinding di jalanan juga bisa menjadi karya seni yang mengagumkan.